Bertempat di Kecamatan Blimbing, Selasa, 24 Januari 2017 telah diadakan rapat koordinasi seluruh lurah se-Kecamatan Blimbing bersama Sekretaris Camat dan Camat Blimbing Drs. Priyadi MM. Dalam kesempatan tersebut dibahas beberapa poin diantaranya :
-
Hasil Musrenbang maasing-masing kelurahan agar segera dilaporkan ke kecamatan.
-
Mulai minggu depan apel kecamatan akan dipimpin oleh Wakil Walikota Malang atau Staf Ahli sehingga diharapkan agar semua karyawan dan karyawati kelurahan dapat hadir tepat waktu.
-
Mepersiapan otonomi award dengan meningkatkan pelayanan masyarakat dan kelengkapan data. Pengumpulan data otonomi award dikumpulkan pada minggu ke-3 bulan Pebruari 2017.
-
Kegiatan triwulan 1 agar segera dilaksanakan dan dibuat laporannya.
-
Tim Saber Pungli tingkat kota sudah mulai bekerja, maka diharapkan agar tiap tiap kelurahan melaksanakan kegiatan pelayanannya dengan baik dan maksimal.
-
Aplikasi SIRUP agar segera dapat dijalankan.
-
Swakelola POKMAS harus didahului oleh Nota Kesepahaman dengan Pengguna Anggaran yaitu Camat Blimbing.