UMUM

Wawali Sutiaji Resmikan Loop Arena di Taman Merjosari

Malang – Taman Singha Merjosari kini semakin indah dan dipenuhi oleh wahana bermain. Kali ini taman tersebut mendapat bantuan dana Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Telkomsel Indonesia berupa “Loop Arena” yang berisi wahana bermain bagi masyarakat.

Wakil Wali Kota Malang, Sutiaji bersama dengan Kepala Baretlinbang Kota Malang, Erik Setyo Santoso dan jajaran perwakilan dari PT Telkomsel meresmikan langsung wahana tersebut.
Dalam sambutannya Wawali Sutiaji, mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh Telkomsel dengan memberi bantuan CSR untuk pembangunan wahana bermain ini.
“Atas nama Pemkot Malang saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pembangunan Loop Arena ini,” kata Wawali Sutiaji.
Menurutnya, penambahan wahana ini sangat penting dalam menciptakan suasana rekreatif yang baik bagi masyarakat. Harapannya, dengan adanya wahana ini nantinya akan lahir ide dan gagasan baru dalam upaya membangun Kota Malang di masa mendatang.
“Masyarakat ingin ada suasana rekreatif seperti ini sehingga pikiran mereka fresh setelah bekerja,” tukasnya.
Wawali Sutiaji dalam kesempatan itu juga berpesan kepada masyarakat agar besama menjaga wahana tersebut dengan baik dan tidak melakukan tindakan yang merugikan.
“Membangun itu mudah tapi menjaga itu lebih susah. Karena itu butuh kesadaran bersama dalam menjaga wahana yang sudah diberikan kepada masyarakat Kota Malang ini,” tandasnya
Kepada Dinas Perkim, Wawali Sutiaji juga berpesan agar terus mengembangkan ide dan kreatifitas dalam upaya melakukan pembangunan dan mempercantik taman dan wahana yang selama ini sudah banyak mendapat perhatian dari masyarakat. (Sa)
sumber : http://humas.malangkota.go.id/2017/12/11/wawali-sutiaji-resmikan-loop-arena-di-taman-merjosari/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *