Bimtek Pemasaran Usaha Mikro dengan Menggunakan 2 Ujung Tombak
Kel. Blimbing
Setelah Workshop dan Fasilitasi penguatan usaha mikro diselenggarakan oleh Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, bimbingan teknis pemasaran produk usaha mikro menutup serangkain kegiatan peningkatan usaha mikro.
Bimtek hari ini bertemakan menggunakan 2 ujung tombak Offline dan Online untuk Pemasaran agar laris manis. Bimtek dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 18-19 April 2019 di Hotel Pelangi Malang. Kegiatan ini di ikuti oleh 58 orang yang terdiri dari peserta yang sudah mengikuti kegiatan dari awal dan ada pula peserta yang baru.
Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Drs. Tri Widya P, M.Si menyampaikan tentang pentingnya mengurus Hak Cipta, merek dan sertifikasi Halal yang merupakan suatu hal yang penting untuk mengembangkan produk usaha mikro. Ketiga hal ini diberikan secara gratis oleh dinas koperasi dan usaha mikro kota malang. “Saat ini untuk standartisasi stratifikasi pemerintah sudah memberikan fasilitas hak merek, siapa yang sudah punya hak merek? Kalau belum silahkan datang ke Dinas Koperasi gratis” tegas yani.
Selama 2 hari Bimtek ini, peserta akan diberi materi tentang social media marketing dan pemasaran produk secara offline dan online. Pemateri pertama yaitu Ir. Agus Setiyawan, MM, Chem. Eng yang memberikan materi tentang Social Media Marketing dilanjutkan dengan Dyah Rachmalita, SE, M.ab selaku pemateri kedua yang memberikan materi tentang pemasaran produk secara offline dan online.
Acara dilanjutkan dengan pemberian materi dari Agus Setiyawan yang menyampaikan bahwa jadi seorang pengusaha kita harus bisa mebranding mulai dari diri kita sendiri. “Sebelum kita membranding suatu prodak kita harus dapat membranding diri kita sendiri agar mendobrak mental diri kita” ujar agus selaku pemateri pertama. (Akm/Tvn).