Klojen (malangkota.go.id) – Panitia Kerja (Panja) Komisi II DPR RI yang membidangi pengawasan pelaksanaan pengamanan Pilkada Serentak berkunjung ke Kota Malang, Selasa (10/04) . Kunjungan kerja ini dilakukan untuk memastikan kesiapan dan pengamanan Pilkada sehingga nantinya pesta demokrasi bisa berjalan sesuai aturan.
Dalam kunjungan kerja yang disambut di Ruang Sidang Balaikota Malang ini diawali dengan pemaparan Pjs Walikota Malang Dr. Ir. Wahid Wahyudi, MT yang menyampaikan tentang tingkat tingkat partisipasi Pemilu tahun 2013, jumlah kandidat calon walikota, hingga pendanaan Pilkada.
Pjs Walikota Malang berharap Kota Malang selalu kondusif sehingga pelaksanaan Pilkada dapat dilaksanakan dengan baik. Hal tersebut tentunya harus didukung semua pihak sehingga apa yang diinginkan bersama dapat terwujud.
Sementara itu Ketua KPU Kota Malang, Zainuddin, mengatakan jika pihaknya akan melaksanakan semua tahapan pemilu sesuai dengan aturan yang berlaku. “Kami sebagai penyelenggara Pemilu akan selalu taat pada aturan, sehingga proses demokrasi juga dapat berjalan dengan baik,” ucapnya.
Pemaparan juga disampaikan oleh Bawaslu Kota Malang terkait berbagai data dan agenda Pilkada, serta dari Polres Malang Kota terkait soal persiapan pengamanan Pilkada. Dari berbagai pemaparan tersebut, Panja Komisi II DPR RI dapat mengetahui sampai sejauh mana persiapan Kota Malang dalam menghadapi Pilkada Serentak nanti.
Disampaikan Ketua Panja Komisi II DPR RI, Zainuddin Amali, sejauh ini Kota Malang sudah melakukan persiapan secara optimal dan pilkada tetap dapat dilaksanakan meski ada catatan. “Dari pemaparan KPU, Bawaslu dan pihak kepolisian tadi, maka Pilkada di Kota Malang secara umum dapat dilaksanakan dan persiapannya cukup maksimal,” ujarnya. (say/yon)