Agar pendidikan layak dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat, khususnya bagi warga yang berada di daerah pinggiran, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI melakukan berbagai terobosan, seperti halnya program pendirian perpustakaan di daerah terdepan, tertinggal dan terluar (3T). Dengan demikian, nantinya juga akan turut mencerdaskan generasi bangsa yang ada di daerah 3T, dan pemerataan pendidikan pun bisa tercapai.