Site icon

Makanan Penimbul Bahagia yang Lezat

Jika berbicara tentang kebahagiaan, maka tidak lepas dari bebasnya pikiran dari segala permasalahan. Namun tidak semua hidup ini bebas dari masalah. Untuk menyikapinya Anda perlu melakukan penyendirian atau sekedar curhat kepada orang terdekat atau sahabat. Namun agar lebih efektif, ada beberapa makanan penimbul bahagia yang selain membebaskan pikiran dari masalah tersebut, makanan ini juga sangat lezat disantap. Untuk lebih jauh, kami berikan rincian jenis makanannya.
  1. Cokelat
    Bagi setiap besar orang, cokelat merupakan makanan yang sangat lezat. Terlebih lagi jika dimakan saat hati sedang merasa sedih. Ternyata setelah diteliti, dalam cokelat terdapat kandungan zat kafein yang bisa membuat rileks pemakannya. Dengan efek zat tersebut maka sudah dipastikan bahwa cokelat dapat membuat diri menjadi bahagia.
  2. Cake Tiramisu
    Sebuah cake tiramisu ternyata dapat membuat hati bahagia. Makanan penimbul bahagia ini mengandung zat gula dan juga zat kafein yang terdapat dalam tambahan bubuk kopi dan cokelat sebagai bahan pelengkap cake tiramisu tersebut. Makanya jangan heran ketika ada teman Anda yang merasa sedih sering membeli makanan berupa cake terutama yang memiliki rasa mocca.
  3. Madu
    Sejak dulu madu sangat berkhasiat untuk menjaga kesehatan manusia. Kandungan Kaempferol dan Quercetin yang terdapat dalam madu tersebut mampu mencegah depresi dan mencegah peradangan otak. Rasanya yang manis bisa membuat hati menjadi nyaman dan rileks. Jadi konsumsilah madu saat hati sedang sedih atau mengalami depresi.
  4. Kelapa Muda
    Ternyata selain menyegarkan, kelapa terbukti membuat hati menjadi bahagia. Trigliserida yang terdapat dalam kelapa muda merupakan sebuah lemak khusus yang membuat hati menjadi rileks dan kesehatan otak menjadi terjaga. Dengan kombinasi dari air dan buah kelapa muda menjadikan makanan ini cocok untuk suasana yang kurang bahagia maupun saat bahagia.
  5. Tomat Ceri
    Meski berbentuk kecil, tomat ceri mengandung banyak khasiat. Salah satu khasiat yang terkandung dalam buah tomat ceri adalah bisa membuat yang memakannya menjadi bahagia. Hal ini karena kandungan Likopen yang terdapat dalam buah tersebut. Untuk hasil yang lebih baik bisa ditambahkan dengan minyak zaitun yang fungsinya untuk mempercepat penyerapan Likopen.
Dengan demikian maka Anda tidak perlu merasa sedih atau depresi. Makanan penimbul bahagia ini siap menemani dan menghilangkan kesedihan tersebut. Makanan tersebut kini sudah bisa ditemukan di sekitar tempat tinggal dan harganya pun relatif terjangkau.
SUMBER : http://artikelkesehatanwanita.com/makanan-penimbul-bahagia-yang-lezat.html
Exit mobile version